Kamtibmas

Presiden Minta Jangan Ragu Usut Mafia Tanah, Polri: Instruksi Dilaksanakan

Jakarta – Presiden Joko Widodo menginstruksikan kepada Polri agar jangan ragu mengusut kasus mafia tanah. Merespons hal itu, Polri menyatakan akan menjalankan instruksi itu sehingga dapat memberikan kepastian hukum kepada masyarakat.

“Itu menjadi perhatian. Presiden menginstruksikan kepada Polri untuk mengusut tuntas kasus mafia tanah, dan pasti instruksi Presiden itu akan dilaksanakan untuk memberikan kepastian kepada masyarakat,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono, Jumat (24/9/2021).

Dikatakan Rusdi, instruksi itu secara otomatis telah didengar seluruh kepala satuan wilayah seperti Kapolda, Kapolres, Kapolsek, dan kemudian perintah itu akan dilaksanakan.

“Tidak akan mundur. Ya Silakan saja kalau ada laporan-laporan berhubungan dengan mafia tanah laporkan. Yang jelas instruksi Presiden, dan sudah pasti Polri akan menegakkan hukum,” ungkapnya.

Rusdi menyampaikan, Polri akan menegakkan hukum tanpa pandang bulu, karena semua orang sama di hadapan hukum. Termasuk, apabila ada oknum aparat di belakang mafia tanah.

“Betul, siapa pun. Sekali lagi asas equality before the law, bahwa siapa pun sama di hadapan hukum yang berlaku di negeri ini,” katanya.

Sumber: BeritaSatu.com

Related Articles

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Back to top button